Kamis, Mei 20, 2010

Habis Olahraga, Kok Lapar


Jangan heran jika setelah olahraga seseorang justru sulit mengontrol nafsu makan.


















(dok. Corbis)


Sebagian orang sukses menghilangkan berat badan dengan cepat melalui olahraga. Namun, tak sedikit pula yang kesulitan menurunkan berat meski rutin melakukan latihan fisik.Temuan ilmuwan Australia memperlihatkan olahraga memiliki efek berbeda pada setiap orang. Penelitian melibatkan 58 orang dengan kelebihan berat. Dari studi yang diterbitkan dalam American Journal of Clinical Nutrition, ilmuwan mengamati bahwa latihan fisik meningkatkan nafsu makan pada sebagian orang.

Sementara pada sebagian lainnya, olahraga membuat peserta merasa cepat kenyang saat menyantap sarapan dibandingkan saat tidak berolahraga. Mereka juga menemukan bahwa beberapa peserta mengalami penurunan berat badan secara signifikan karena olahraga.

Pemimpin tim peneliti Dr Neil King, Profesor di Universitas Teknologi Queensland Australia mengatakan mereka yang berhasil menurunkan berat badan melalui berolahraga kemungkinan berkaitan dengan penurunan nafsu makan sehingga tidak makan berlebihan.

Dia menekankan agar tidak menyerah jika setelah latihan nafsu makan tiba-tiba meningkat dan mereka tak dapat menurunkan berat badan sebanyak yang diharapkan. Aktivitas fisik, menurut para ilmuwan meningkatkan sensitivitas di seluruh tubuh yang berbeda pada tiap orang.

"Kuncinya menyadari olahraga memang baik untuk kesehatan. Jangan mengharapkan penurunan berat badan yang tidak realistis dan jangan menyerah karena berat badan tidak berubah banyak setelah berolahraga," kata Dr King.

• VIVAnews

2 komentar: