Senin, Juni 06, 2011

Pondok cikunir indah dimana ya?….

Saya merupakan warga baru di perumahan, mungkin sekitar 4 tahun  baru tinggal di perumahan yang bernama “Pondok Cikunir Indah” yang teretak di wilayah kelurahan Jatibening, kecamatan Pondok Gede, Kota Bekasi, namun beberapa teman saya tidak tahu perumahan saya padahal hampir tiap hari mereka melewati perumahan saya. Hal ini karena perumahan saya tidak punya plang nama atau papan nama sebagai identitas perumahan layaknya perumahan lain yang ada disekitarnya. Ternyata hal ini telah menjadi PR besar dan sudah lama direncanakan oleh pengurus RW tetapi dengan berbagai kendala hal tersebut selalu tidak terlaksana, maka tibalah pada kepengurusan RW yang baru dibawah pimpinan bapak Rubi Iskandar merencanakan proyek ini pada prioritas utama karena ternyata hampir 25 tahun plang nama ini tidak ada sedangkan plang nama yang telah dibuat oleh pengembang perumahan telah hancur dan keropos dimakan usia dan sudah tidak ada lagi.

Kepengurusan RW yang baru merencanakan plang nama ini dimulai dengan rapat koordinasi pengurus mulai dari konsep, perhitungan sampai pada pengerjaan proyek demi terciptanya identitas perumahan kami dengan konsep yang artistik, minimalis, futuristik serta memberikan diferensiasi dibandingkan dengan perumahan lain.

Berawal dari konsep sederhana untuk membuat plang nama seadanya dan diangkat pada rapat bulanan RW ternyata menghasilkan masukan dan saran serta sebuah ide sangat brilliant yang secara istilah seperti gayung bersambut karena kami menganggap bahwa ini merupakan beban bersama yang diamanahkan warga kepada kepengurusan RW yang baru.

DSC_7802

konsep modern di perumahan yang sederhana ini diharapkan bisa meningkatkan prestige yang membuat warga bangga akan perumahannya.

DSC_7792DSC_7794DSC_7795

merencanakan dan menghitung bugdet yang transparan adalah modal utama kami sebagai warga yang mudah-mudahan bisa menjadi contoh untuk pemerintah kami, yang selama ini sedang dilanda berbagai macam masalah tentang kejujuran.

DSC_7807

nah disinilah plang itu akan berdiri, tepat diantara jalan utama perumahan yang membelah perumahan antara utara dan selatan.

DSC_7808

Pengukuran dan diskusi tentang teknis pemasangan senantiasa sering kami lakukan agar semua bisa berjalan baik dan lancar

DSC_7812

Diantara kesibukan yang lain, bapak edi ini sangat concern terhadap teknis pembangunan plang ini, sehinga banyak diskusi yang beliau lakukan.

DSC_7814

Mantan ketua RT 010 (Kiri) sedang memaparkan beberapa rencana dan konsep plang nama yang akan dibangun kepada sesepuh warga RW 012 bapak ustadz Nurzabidi (kanan)

DSC_7816

pak edi pun tak lelah untuk berdiskusi dengan mantan pegawai developer pengembang perumahan kami.

DSC_7818

disela-sela ksibukan pak edi berdiskusi, bapak ketua RW012 asyik berfoto ria dengan artis RT010 bapak Novian Syarkawi.

DSC_7819

dan akhinya pak edi pun berbicara dari hasil diskusi bersama beberapa warga, melihat sangat konsennya beliau maka bapak ketua RW memandatkan jabatan mandor untuk pelaksanaan proyek ini. mudah2an berjalan lancar… amiin.

DSC_7820

berbagai situasi yang sangat kompleks pun kami hadapi dengan bermusyawarah untuk mufakat, agar senantiasa nilai nilai pancasilaselalu berada dalam diri kami.

DSC_7834DSC_7835DSC_7837DSC_7838DSC_7842

Ketua RW 012 Rubi Iskandar, memberikan sambutan pada proyek plang nama perumahan kami.

DSC_7843DSC_7844DSC_7845 

Doa yang dipanjatkan oleh bapak Ustadz Nurzabidi ini senantiasa kami panjatkan agar usaha kami mendapatkan ridho Allah SWT.

DSC_7855

dan tibalah kami melakukan pencangkulan pertama pada proyek ini.

DSC_7859DSC_7867DSC_7872DSC_7911DSC_7886DSC_7914DSC_7896DSC_7904DSC_7922DSC_7925DSC_7934

akhirnya kami berharap agar semua warga perumahan pondok cikunir indah dapat berpartisipasi dalam proyek ini, kami mohon doa dan restunya serta bantuan secara moril dan materil selalu kami harapkan agar PR selama ini bisa berjalan dengan lancar dan dapat diresmikan pada acara Gathering Warga yang bertajuk Cikunir Ceria 2011 pada tanggal 19 juni 2011 yang detail acaranya akan dipaparkan pada posting selanjutnya.

semoga bermanfaat….

thanks

3 komentar: